Stacky Dash adalah game logika seru yang mengharuskan kamu memandu karakter melalui latar yang aneh. Dalam petualangan ini, kamu perlu mengumpulkan ratusan ubin dan menempatkannya di lantai sampai mencapai sisi seberang layar. Kedengaran mudah? Coba saja uji logika kamu dalam puluhan level dan lihat apa kamu bisa melalui tiap level tersebut.
Walaupun Stacky Dash sangat sederhana, kesulitannya pelan-pelan akan meningkat. Untuk bergerak dari satu sisi ke sisi lain, kamu hanya perlu menyapukan jari ke arah ruang yang dituju. Akan tetapi, karaktermu akan melanjutkan sampai mencapai ujung jalan, jadi jika kamu ingin bergerak ke ruang tertentu, pikir dahulu sebelumnya supaya tidak terhenti di tengah jalan.
Setiap kamu bergerak di ubin, karaktermu akan mengambil dan menambahkannya ke tumpukan di belakangmu, menciptakan tumpukan ubin yang kemudian harus kamu gunakan supaya bisa maju terus. Kesulitan game ini datang dari tantangan mengumpulkan cukup ubin supaya bisa menciptakan jalur yang mencapai garis akhir. Jika kamu kehabisan latar atau tidak bisa membuat jalur cukup panjang, kamu akan kalah.
Dalam Stacky Dash, kamu punya opsi untuk kembali jika tidak punya cukup ubin, tetapi pastikan untuk kembali via zona aman, kalau tidak kamu tidak bisa maju. Setiap kali bergerak ke satu ruang tanpa ubin, kamu otomatis akan menempatkan ubin di sana. Jadi, jangan menggunakan ubin yang sudah kamu kumpulkan di ruang yang tidak dibutuhkan. Bisakah kamu melaju dari satu ujung ke ujung lain dengan selamat?
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 7.0 ke atas
Komentar
Bagus tapi tidak bisa menyimpan progres jadi saya tidak akan memberikan 5 bintang